Perusahaan |
SDM |
Kandungan |
Setiap ml larutan mengandung Minoxidil 20 mg (2%). |
Farmakologi |
REGROU mengandung minoxidil yang apabila dioleskan di kulit kepala akan melebarkan pembuluh darah di akar rambut dan meningkatkan aliran darah ke folikel rambut sehingga menstimulasi pertumbuhan rambut. REGROU apabila digunakan secara teratur akan tampak efek pertumbuhan minimal setelah bulan ke 4. Pada awal pemakaian REGROU ada kemungkinan timbul Shedding yaitu suatu proses kerontokan dari rambut yang tidak sehat. REGROU berfungsi membuka folikel rambut, sehingga rambut yang telah tipis mungkin akan mengalami kerontokan, namun tidak perlu khawatir, karena akan digantikan dengan rambut yang lebih sehat. |
Indikasi |
Mengobati kebotakan Androgenetika (Alopecia androgenetica) pada wanita. |
Dosis & Cara Pemberian |
Oleskan atau semprotkan REGROU pada bagian yang mengalami kebotakan dengan dosis pemakaian + 1 ml (6 olesan) setiap kali penggunaan. REGROU dapat digunakan 2 kali sehari. Oleskan melalui jari dimulai dari pusat kebotakan. Gunakan REGROU dalam keadaan kulit kepala sudah kering. Setelah pemakaian obat ini, cucilah tangan. |
Perhatian Khusus |
– Jangan digunakan pada pasien yang mempunyai riwayat allergi dengan Minoxidil. – Jangan menggunakan hair dryer untuk mengeringkan rambut, sebab akan mengurangi efektivitas. – Jangan digunakan pada pasien hipertensi. – Jangan digunakan pada pasien dengan kulit kepala dicukur. – Jangan digunakan pada wanita hamil dan menyusui. |
Isi |
30 ml / Botol |